Pengadilan Tinggi
Logo PENGADILAN TINGGI TANJUNGKARANG

Mahkamah Agung Republik Indonesia

PENGADILAN TINGGI TANJUNGKARANG

Jl. Cut Mutia No.42 Teluk Betung Utara, Bandar Lampung - Lampung 35214

Email : admin@pt-tanjungkarang.go.id | Telp. (0721) 481286 | Fax. (0721) 489821

Logo Artikel

699 TELECONFERENCE SEBAGAI WADAH PEMANTAUAN DAN PEMBINAAN KETUA MAHKAMAHA AGUNG TERHADAP WABAH VIRUS CORONA DI 4 LINGKUNGAN PERADILAN

TELECONFERENCE SEBAGAI WADAH PEMANTAUAN DAN PEMBINAAN KETUA MAHKAMAHA AGUNG DI 4 LINGKUNGAN PERADILAN TERHADAP WABAH VIRUS COVID-19

telcon kma

 

Selasa, tanggal 24 Maret 2020 Ketua Mahkamah Agung RI - YM Prof. Dr. M. Hatta Ali, SH.,MH didampingi Wakil Ketua Mahkamah Agung Yudisial, Wakil Ketua Mahkamah Agung Non Yudisial, Para Ketua Kamar dan Sekretaris Mahkamah Agung melakukan telekonferensi kepada seluruh Pengadilan Tingkat Banding, telekonferensi berlangsung dari pukul 11.00 wib, dalam kesempatan tersebut Ketua Mahkamah Agung menanyakan kepada Pimpinan Pengadilan Tingkat Banding mengenai kesehatan dari warga peradilan di Tingkat Banding dan satker yang berada dibawahnya apakah seluruh Hakim/Pegawai dalam keadaan sehat, dan apakah ada hakim/pegawai yang mengalami gangguan kesehatan. Hatta Ali menyarankan agar setiap Pengadilan waspada dan melakukan langkah-langkah pencegahan virus Covid-19 dengan rajin mencuci tangan dengan sabun dan dibawah air mengalir, menggunakan masker dan sanitizer.

Selain itu Hatta Ali juga menanyakan implementasi dari Surat Edaran Mahkamah Agung Nomor 1 Tahun 2020 mengenai pedoman pelaksanaan tugas selama pencegahan virus covid-19 di 4 Lingkungan Peradilan, Pimpinan Satuan Kerja diminta agar mengatur  sistem kerja yang akuntabel dan mengatur secara efektif pejabat/pegawai yang bekerja di kantor maupun di rumah. “Bagi yang mendapat giliran bekerja dari rumah, ingat, jangan mudik, jangan pulang kampung, karena kita tidak tahu apakah kita membawa virus atau tidak, jadi tetap di rumah jangan mudik,” tegas Hatta Ali.

Sebelum mengakhiri telekonferensi Hatta Ali mengingatkan kepada seluruh Pimpinan Satker dan seluruh warga peradilan untuk memeriksakan kesehatan secara menyeluruh, untuk mengetahui apakah indikasi atau tidak, agar bisa ditangani dengan baik se dini mungkin jika ada yang terindikasi positif. “Jangan lupa jaga kesehatan, siapkan hand sanitizer di setiap pintu masuk ruangan dan jaga jarak aman”. 

 

 

 


Pelayanan Prima, Putusan Berkualitas